日本で働こう!収入を生み出す。
http://bit.ly/MagangJepang2019
> > Perjalanan Hidup Adolf Hitler

1 Perjalanan Hidup Adolf Hitler

Rabu, Agustus 24, 2011
Adolf Hitler memiliki nama buruk dalam sejarah dunia. Ambisi dan keberingasannya sering di sejajarkan dengan penakluk-penakluk besar dari berbagai jaman seperti Atila the Hun , Alexandr The Great, Jenghis Khan dan beberapa penakluk besar dunia lainnya. Tetapi sebenarnya siapakah Hitler?

Image hosting by IMGBoot.com
Adolf Hitler
Asal Usul

Nama keluarga Hitler sebenarnya Schicklgruber, berasal dari nama Marianne Schicklgruber, seorang gadis Austria yang merantau ke Wina untuk bekerja sebagai pembantu rumah tangga. Di tahun 1837, dalam usia 41 tahun , Marianne mengandung tanpa suami.

Anak yang terlahir kemudian bernama Alois Schicklgruber. Di tahun 1842, Johann Georg Hiedler menikahi Marianne dan Alois kemudian saat berusia 40 tahun mengadopsi nama Hiedler (yang di eja Hitler).

Spekulasi bahwa Hitler seorang yang berdarah Yahudi berasal dari dugaan bahwa Marianne pernah bekerja sebagai pembantu di sebuah keluarga Yahudi. Anak sang majikan, Leopold Frankerberger (19 tahun) di duga yang menghamili Marianne.

Johann Georg Hiedler adalah seorang pria yang tidak berguna sehingga membuat hidup Marianne makin sengsara. Marianne kemudian meninggal setelah lima tahun kehidupan perkawinannya. Alois kemudian di adopsi adik dari ayah tirinya, Nepomuk Hiedler, dan kondisi Alois menjadi lebih baik. Alois menikah tiga kali dalam hidupnya, dan di pernikahan ketiga, Alois menikahi cucu dari ayah tirinya, Klara Polzl. Saat itu Alois sudah berusia 48 tahun dan Klara baru berusia 25 tahun. Dari Klara, maka lahirlah Adolf Hitler.

Hitler MudaIbunya seorang yang wanita yang sederhana dan menyayangi anaknya. Demikianlah pendapat Hitler. Sementara ayahnya cukup berada , memiliki perpustakaan keluarga yang dilahap oleh Hitler, terutama buku-buku sejarah perang. Hitler kecil sudah memperlihatkan bakat sebagai pemimpin dan sering memimpin teman-temannya dalam setiap permainan.
Ketika remaja, Hitler menjadi sangat malas di sekolah dan berprestasi buruk, kecuali untuk bidang kesenian. Di usia ini Hitler sulit untuk bersosialiasi, dia hanya punya seorang teman, Kubizer, yang rela menjadi pendengar setia dari monolog Hitler sepanjang saat. Walau penampilan fisik Hitler tidak meyakinkan , dia sudah memiliki sorot mata yang mengerikan.Hitler banyak menghabiskan masa muda bersama Kubizek , sampai akhirnya lepas kontak dan baru bertemu lagi saat Hitler menguasai Austria.

Hitler mencoba peruntungan ke Wina tetapi gagal menjadi seniman , karena tidak lulus dalam ujian Akademi Kesenian. Di Wina dia menganggur dan menghabiskan waktu dengan percuma. Setelah ibunya meninggal , kehidupan Hitler menjadi lebih suram lagi.

Hitler yang ceroboh menghabiskan warisan dan harus hidup seperti gembel yang kelaparan dan mengantri untuk makanan.Saat dewasa Hitler kabur ke Jerman , menghindar dari wajib militer. Hitler lalu tinggal di Muenchen sampai Perang Dunia I meletus.

Perang Dunia IHitler mengabdi untuk Jerman di Resimen 16 Bavaria dan mencapai pangkat terakhir sebagai kopral (gefreiter). Hitler paling tidak telah terlibat dalam beberapa perang penting termasuk Pertempuran Ypres yang merenggut nyawa sebagian besar rekan-rekan Hitler. Karir militer Hitler memang biasa saja tidak mencapai kedudukan yang istimewa. Sebagai orang Austria , juga sulit bagi Hitler untuk di terima di lingkungan militer Jerman walaupun Hitler adalah fanatik Jerman.
Perjanjian Versailles mengejutkan Hitler karena Jerman belum kalah perang tapi sudah “menyerah”.  Hitler menyebut peristiwa ini sebagai 
Dolchstoßlegende(“dagger-stab legend”), dimana pemimpin sipil menusuk militer Jerman dari belakang, padahal militer Jerman belum kalah bahkan masih menduduki wilayah musuh. Peristiwa Versailles yang benar-benar mengkerdilkan dan menghina Jerman ini akan terus di ingat sampai Hitler berkuasa kelak.


Karir PolitikSesudah Perang Dunia I berakhir, Hitler kembali ke Muenchen dan menjadi warga negara Jerman dan bersiap memasuki dunia politik. Hitler juga menghadiri pawai penghormatan untuk Kurt Eisner, Perdana Mentri Bavaria yang tewas di bunuh. Eisner adalah tokoh yang menyingkirkan pihak kerajaan dari Bavaria.
Di tahun 1919 , Hitler bersimpati terhadap pemimpin Partai Buruh Jerman , Anton Drexler , dan juga sepakat dengan pandangan Drexler yang anti semit, anti kapitalis , anti marxis. Drexler juga sebaliknya kagum dengan kepandaian Hitler dalam berorasi dan mengajaknya bergabung dalam partai. Hitler akhirnya masuk ke partai gurem itu sebagai anggota yang ke 55.

Dibawah pengaruh Hitler partainya terus berkembang dan berganti nama menjadi National Socialist Workers Party (NSDAP) yang menjadi cikal bakal NAZI. Hitler mulai berbicara di tengah massa dan meraih popularitas dan simpati. Dalam orasinya Hitler berkali-kali mengecam yahudi , kapitalisme , marxisme sebagai sebab-sebab keruntuhan Jerman. Hitler memilih lambang swastika sebagai lambang Partai dan Muenchen sebagai markas besarnya.

Rudolf Hess , bekas pilot Hermann Goring dan seorang kapten Ernst Rohm tertarik akan orasinya dan menjadi pengikutnya. Rohm bahkan menjadi pemimpin dari unit paramiliter SA atau Sturmabteilung yang bertugas melindungi keamanan partai saat melangsungkan pertemuan dan juga sebagai instrument kekerasan untuk membungkam lawan politik Hitler.

Hitler juga mendapat dukungan dari Ludendorff , seorang jendral di masa perang. Hitler menggunakan Ludendorff untuk melancarkan kudeta yang di kenal sebagai “Beer Hall Putsch”.

Hitler meniru ide dari fasis yang lebih senior seperti Mussolini yang juga mengerahkan pawai ke Roma, maka Hitler juga melancarkan “March of Berlin” untuk meminta dukungan Gustav von Kahr, penguasa de facto Bavaria untuk membentuk pemerintahan baru. Kahr menarik dukungannya, dan Hitler dengan SA-nya terpaksa berhadapan dengan polisi. Rencana kudeta gagal total dan Hitler di penjara.

Dalam penjara Hitler mempelajari kesalahannya bahwa untuk merebut kekuasaan harus melalui jalan legal, melalui pemilihan umum. Hitler menulis Mein Kampf (Perjuanganku) , di diktekan terhadap Rudolf Hess dan kemudian di terbitkan dan laris di Jerman. Hitler menjadi kaya karena bukunya ini. Buku ini terjual 250 ribu kopi dan sampai akhir perang telah beredar sampai 10 juta kopi.


Restrukturisasi PartaiSaat Hitler bebas dari penjara, kondisi ekonomi dan politik Jerman sudah berangsur membaik , dan Hitler semakin sulit untuk melakukan agitasi politik. NSDAP dinyatakan sebagai organisasi terlarang di Bavaria sampai tahun 1925 dan Hitler juga sempat di larang berorasi. Setelah larangan di cabut, Hitler mulai membangun kembali partai,  George Strasser kemudian ditunjuk Hitler untuk mengatur partai di Jerman Utara.  Disini Hitler bertemu dengan Joseph Goebbels.
Hitler menggunakan isu masa lampau  penghinaan nasional karena Perjanjian Versailles sebagai daya tarik untuk menarik simpati dari kawan-kawan politiknya. Dalam perjanjian tidak adil ini , Jerman harus membahar reparasi perang yang begitu besar dan juga dikebiri militernya. Hitler juga melakukan kecaman terhadap Yahudi dan kegagalan Republik Weimar dalam menjalankan pemerintahannya.

Dengan pembangunan kembali partai , Hitler mulai menapak ke jenjang kekuasaan. Saat Hitler di penjara , partainya meraih dua juta suara. Krisis global(great depression) , Hitler semakin berjaya untuk melakukan agitasi , dan mengkambinghitamakan Yahudi dan pemerintahan Republik Weimar yang gagal total. Pada pemilihan tahun 1930 , NAZI meraih posisi kedua dengan 6.4 juta suara.

Dan di pemilihan umum tahun 1932, NAZI sudah menjadi partai pemenang. Hitler menjadi Kanselir Jerman di tahun 1933. Pada tahun ini NAZI sudah menjadi partai utama. Di tahun 1933, NAZI meraih sekitar 17 juta suara (42%) dan 288 kursi di parlemen (reischtag). Kematian Hiddenburg di tahun 1934, membuat Hitler menjadi penguasa tunggal di Jerman, dan menyebut dirinya “fuhrer”.


Masa Pemerintahan HitlerHitler mengangkat Jerman dari kegagalan ekonomi. Pertumbuhan industri Jerman sangat cepat dan memangkas jumlah pengangguran secara signifikan. Pekerjaan sipil seperti pembangunan transportasi dan infrastruktur , puluhan bendungan , industri otomotif Volkswagen  untuk menyediakan kendaraan murah bagi rakyat Jerman. Menurunnya angka pengangguran ini menjadi wajar , karena disaat bersamaan Hitler juga melakukan pembangunan militer besar-besaran dan merobek Perjanjian Versailles yang mengebiri militer Jerman.
Albert Speer , tangan kanan Hitler , adalah seorang arsitek. Speer bertanggung jawab atas pembangunan arsitektur , baik untuk kepentingan budaya dan juga untuk kepentingan sipil dan militer. Di tahun 1936 , Berlin menjadi tuan rumah Olimpiade Musim Panas dibuka oleh Hitler , yang memang bermaksud menunjukkan kepada dunia luar mengenai superioritas bangsanya.

Berlin sendiri mengalahkan Barcelona dalam bid sebagai tuan rumah , dan itu terjadi pada masa Republic Weimar , 1931. Jerman meraih juara umum disusul Amerika Serikat di urutan kedua. Olimpiade ini sangat kontroversial karena Hitler menolak memberi selamat terhadap beberapa atlet seperti Jesse Owens yang berkulit hitam.

Secara keseluruhan Hitler berhasil mengangkat kepercayaan diri bangsa Jerman yang terpuruk karena kalah Perang Dunia I. Oleh karena itu , rakyat Jerman masih mendukung Hitler , walau Hitler mulai melakukan praktek kekerasan terhadap lawan politiknya dan juga permulaan didirikannya kamp konsentrasi.


Pembangunan MiliterHitler berulangkali menyampaikan gagasan tentang “Lebensraum” yang juga tercantum dalam Mein Kampf nya. Lebensraum adalah menyediakan kebutuhan material dan tempat yang memadai bagi pembangunan bangsa Jerman, dan itu bisa didapat dari penaklukan ke arah Timur, Uni Soviet.
Hitler mulai melancarkan permainan diplomasinya dengan dunia Internasional. Hitler juga mulai memprotest Perjanjian Versailles terhadap negara-negara yang terlibat karena berdampak pada berkurangnya wilayah Jerman , dan terpasungnya militer Jerman. Hitler juga memimpikan aliansi dengan bangsa Inggris untuk menghantam Uni Soviet. Hitler mengikat Polandia dengan Pakta Non Agresi Jerman-Polandia di tahun 1934 (Jerman menyerang Polandia tahun 1939)

Di tahun 1935 , Hitler telah memperluas militer Jerman dengan 600 ribu personil (Perjanjian Versailles hanya membolehkan sampai 100 ribu personil). Inggris , Italia , Prancis dan Liga Bangsa-Bangsa hanya bisa memprotes tapi tidak bisa berbuat apa-apa. Jerman malah berhasil membujuk Inggris untuk mengijinkan Jerman memproduksi kapal laut 35% lebih banyak dari tonase yang di ijinkan Perjanjian Versailles.

Didalam negri , Hitler sudah mulai membersihkan Jerman dari Yahudi. Kamp Dachau sudah didirikan setelah Hitler baru berkuasa . Dr Hjalmar Schacht mengingatkan Hitler bahwa gerakan anti-semit akan mengganggu kinerja ekonomi Jerman. Di tahun 1935 , Hitler mendukung Italia untuk menganeksasi Ethiopia dan juga mendesak UU anti Semit yang baru.

Tahun 1936 , perang saudara meletus di Spanyol. Hitler menyanggupi permintaan Franco untuk memberi bantuan militer sekaligus sebagai sarana ujicoba kehandalan militer dan doktrin barunya di medan peperangan Spanyol. Di tahun yang sama juga Hitler merangkul Mussolini membentuk poros Axis Italia-Jerman. Hitler juga mulai membahas kemungkinan pengalihan aliansi Jerman-Tiongkok menjadi Jerman-Jepang.

Putusnya aliansi Jerman dengan Tiongkok, membuat pembangunan militer Jerman terancam kekurangan sumber daya material yang di butuhkan seperti tungsten. Chiang Kai Sek merespond dengan membatalkan semua perjanjian Sino – Jerman di tahun 1910.

Hitler segera membentuk divisi Panzer dan mengembangkan Angkatan Udara (Luftwaffe). Hitler kemudian mencoba keandalan angkatan bersenjatanya yang telah teruji di Spanyol  dengan mencaplok Austria di tahun 1938 dan mencaplok Sudetenland (daerah Cekoslovakia yang beretnis Jerman) di tahun 1939. Bagi Hilter ini seperti “try me” buat PM Inggris Neville Chamberlain dan PM Prancis Edouard Daladier.

September 1938 , Hitler memerintahkan angkatan bersenjata Jerman untuk menganekasi seluruh Cekoslovakia dan melanggar perjanjian Muenchen yang sudah di buat sebelumnya antara , Daladier , Chamberlain , Hitler dan Mussolini.

Kesalahan Prancis dan Inggris adalah membiarkan Jerman sampai ke tahap ini , dalam perkembangan militernya yang sudah mengerikan. Hitler selanjutnya menatap Polandia.  Dimana Polandia itu berada dalam jaminan perlindungan Inggris dan Prancis.

Kasus Austria dan Cekoslovakia membuat Hitler semakin berani untuk menyerang Polandia.  Dengan asumsi , Inggris dan Prancis akan kembali membiarkan Jerman. Hitler meniadakan ancaman Uni Soviet dengan mengadakan “non aggresion pact’ Molotov – Ribbentrop dengan Stalin dan mendiskusikan pembagian Polandia menjadi dua pada tanggal 22 Agustus 1939.


Ghetto | GenosidaHitler sangat terpengaruh oleh gagasan kemurnian ras. Arthur de Gobineau menganjurkan kemurnian ras dan sosialisme Darwin. Sementara ras yang di pandang rendah atau manusia cacat tidak berguna , dianggap hanya memboroskan sumberdaya alam. Hitler pernah merencanakan untuk program pembunuhan terhadap anak-anak penyandang cacat fisik. Tetapi Hitler segera menghentikan setelah terjadi kemarahan publik.
Selama Perang Dunia II , SS menciduk sekitar 14 juta manusia yang dinilai tidak berguna kedalam kamp konsentrasi , ghetto dan eksekusi massal. Sasaran utama kebijakan Hitler adalah kaum Yahudi , homoseksual , para penyandang cacat , kaum Gipsi , tawanan perang Soviet, Saksi Yehovah , Advent. Negara Polandia menjadi salah satu negara yang paling menderita di bawah pendudukan Jerman-Nazi.


Perang Dunia II | LebensraumAmbisi Hitler untuk memberikan rakyat Jerman apa yang disebut “lebensraum” mulai terlihat dengan cara mencaplok Austria dan Cekoslovakia. Hitler kemudian bermain “poker” dengan menguji kesabaran Inggris-Prancis. Jerman menyerang Polandia dengan kecepatan dan kekuatan yang mengagumkan di tahun 1939 , menjadi awalnya Perang Dunia II. Karena sesudah itu Prancis – Inggris mengumumkan perang terhadap Jerman.

Image hosting by IMGBoot.com
Wilayah Kekuasaan Jerman-Nazi di Masa Kejayaannya- Wikipedia Map

Jerman kembali mengulang prestasi gemilang dengan menundukkan Eropa Barat dengan hanya hitungan minggu. Prancis , Belanda dan Belgia di duduki dalam waktu singkat.

Di masa puncak kejayaan Hitler, wilayah kekuasaan Jerman-Nazi terbentang dari sebagian wilayah barat Uni Soviet, Rumania, Hungaria , Austria, Yugoslavia, Yunani, Italia (pasca kejatuhan Mussolini), Afrika Utara, Prancis, Belanda, Belgia, Luksemburg, Serbia, Albania (Italia), Bulgaria, Montenegro, Denmark, Norwegia, Maroko (Prancis-Vichy), Aljazair (Prancis-Vichy), Tunisia (Prancis-Vichy), Libia (Italia).

Pada saat Jepang menyapu habis kekuatan Barat di Asia dan Pasifik , disaat itu pula Jerman-Nazi hampir menguasai seluruh Eropa. Dunia dibawah bayang-bayang kekuatan puncak Axis. Tampaknya impian Hitler akan menjadi kenyataan , apalagi Rommel melakukan keajaiban militernya di Sahara Utara dan operasi Barbarossa di awal memperlihatkan hasil menggembirakan.

Blunder HitlerHitler melakukan berbagai kesalahan fatal yang kemudian akan menghantam balik dirinya hingga ajal tiba.Beberapa blunder Hitler adalah sebagai berikut :
1. Durkirk
Jerman menghantam Prancis-Inggris dalam The Battle of France dengan kemenangan cepat dan mudah seperti halnya Polandia. Ratusan ribu tentara Prancis-Inggris sudah terpancing ke utara dan hubungan dengan ibukota Paris diputus oleh serangan Panzer.

Ratusan ribu tentara Prancis-Inggris tersudut di Durkirk tinggal di habisi oleh tembakan artileri, tetapi Hitler “mengampuni” mereka dengan membiarkan lepas. Dikemudian hari ratusan ribu tentara yang selamat ini akan menghantam balik Jerman. Hitler melakukan kesalahan fatal karena masih menghayal aliansi Anglo- Jerman yang tidak pernah terjadi.

2. Operasi Barbarossa
Hitler memperhitungkan Soviet yang mulai rewel sebagai ancaman dan musti di serang. Padahal Inggris belum berhasil dihabisi. Membuka front Timur sama dengan membuka peperangan dua front yang menguras energi. Blunder Mussolini yang menyerang Yunani juga melengkapi blunder Hitler.

Operasi Barbarossa menjadi tertunda beberapa minggu padahal serangan musim panas ke wilayah Soviet membutuhkan waktu yang panjang untuk menduduki wilayah Soviet yang sangat luas. Hitler juga mengganggu sistem kerja jendral-jendral angkatan darat Jerman dengan melakukan banyak intervensi.

Hitler juga gagal menentukan prioritas rencana serangan dan tidak memfokuskan pada sasaran tertentu, apakah Kiev, Moskow, Stalingrad? Hasilnya, Pasukan Jerman kehabisan tenaga, kesulitan logistik, dan menghadapi musim dingin yang mematikan.

3. Mengumumkan perang terhadap Amerika Serikat
Jepang menghajar Pearl Harbour dan memaksa Amerika Serikat turun dalam kancah Perang Dunia II. Hitler dengan tergesa-gesa mengumumkan perang terhadap AS sebagai bentuk solidaritas Axis.

Padahal Jepang dengan cerdik tidak terlibat dalam invasi Jerman ke Uni Soviet, dan Soviet juga menjelang akhir perang tidak tergesa-gesa mengumumkan perang terhadap Jepang. Dikasus ini , Hitler tidak memperhitungkan kekuatan Jerman yang betapapun tangguhnya akan kehabisan tenaga melawan begitu banyak musuh. Apalagi daratan AS aman dari serangan musuh , sehingga mereka bisa memproduksi peralatan militer tanpa henti dan gangguan berarti.

4. Sikap Hitler terhadap militernya sendiri
Hitler selalu memaksakan kehendaknya yang kaku terhadap jendral-jendral Jerman. Dalam Operasi Barbarossa , Hitler memperlihatkan kecerobohan emosionalnya dengan mengambil alih komando tertinggi. Hitler juga suka memberikan perintah tidak masuk akal dengan menyuruh tentara Jerman tidak boleh mundur , walau posisi sudah kalah.

Hitler kurang percaya dengan angkatan daratnya, karena tidak bisa di percaya dan berkali-kali berusaha membunuh dirinya. Kasus Durkirk juga menunjukkan , Hitler terlalu memberi muka terhadap Herman Goerring angkatan udaranya , Luftwaffe.

5. Prioritas Hitler yang rendah terhadap Angkatan Laut
Di awal perang, Hitler tidak mempersiapkan angkatan laut yang memadai untuk mengatasi keunggulan Inggris. Prestasi prestasi angkatan laut lebih karena kepandaian Laksamana Donietz yang melakukan perlawanan terhadap Inggris dengan kekuatan yang tidak memadai.

Padahal kekuatan angkatan laut turut menentukan akhir dari perang. Dapat dilihat saat Rommel mengeluh tidak mendapat bantuan yang memadai di front Afrika Utara. Karena jalur logistik antara Italia dan Afrika di potong oleh angkatan laut Inggris.

Epilog | Der Krieg Ist Verlorene

Adolf Hitler : “Speer, What do you say” . Albert Speer “ You must be on stage when the curtain falls”

Jadi saat pertunjukan berakhir, saat tentara Merah (Sovyet) memberikan “applaus” meriah dengan hujan artillery, Hitler harus tetap berada di “panggung” sampai tirai kelam keputus-asaan tiba.
Bulan April 1945 menjadi akhir yang tragis.

Tentara Merah yang dipimpin oleh Konev dan Zhukov sudah berada di pinggir kota Berlin dan mulai menghujani kota Berlin dengan tembakan artillery, Konev dan Zhukov juga saling berlomba untuk menjadi yang tercepat menguasai kota Berlin, karena Joseph Stalin sudah memberi target pada mereka untuk paling lambat tanggal 1 Mei, kota Berlin harus sudah jatuh.

Tanggal 1 Mei adalah hari paling kudus bagi Sovyet karena merupakan perayaan hari buruh dunia. Semakin dekatnya pasukan Sovyet berarti mimpi buruk bagi rakyat, tentara dan petinggi Jerman. Karena pasukan Sovyet terkenal dengan kebrutalannya dan dikhawatirkan melakukan aksi balas dendam atas Invansi Jerman ke Sovyet di musim panas tahun 1941. Jika boleh memilih tentu Jerman lebih suka menyerah pada pihak barat daripada pihak Sovyet.

Sebagai gambaran, sebelum pasukan Sovyet melakukan offensive balik memasuki wilayah Jerman, hujan bom dari angkatan udara Inggris di kota Berlin tidak begitu mencemaskan rakyat Jerman sekalipun 30.000 ton bom dijatuhkan ke kota itu. Rakyat Jerman masih tetap melakukan aktivitas seperti biasa, pesta , salon dan tempat hiburan masih ramai dikunjungi.

Tapi begitu pasukan Sovyet mendekati kota Berlin, antrean makanan mulai terjadi. Bayangan tentang nasib mengerikan yang akan menanti jika seandainya mereka berada di tangan tentara Merah (Gulag – Alexandr Zolzhenytsin) membuat suasana Berlin menjadi begitu mencekam.

Di saat-saat terakhir Hitler masih menaruh harapan dibalik keputus-asaannya ; bahwa Jerman masih memiliki harapan. Terutama saat presiden Amerika , Roosevelt meninggal dunia seminggu sebelum ulang tahun Hitler . Dan Joseph Goebbels, mentri propaganda-nya bahkan sempat menghibur Hitler bahwa horoskopnya sedang baik, seperti tahun 1933.

Dan juga senjata rahasia militer Jerman yang selangkah lebih maju dari pihak sekutu. Disaat-saat terakhir Hitler masih berharap akan kesetiaan dari tangan kanannya, tapi Herman Goering kepala Angkatan Udara dan Heinrich Himmler kepala SS berkhianat .Pada tanggal 28 April 1945 , kolega fasisnya , Bennito Musollini tewas mengenaskan ditembak partisan Italia dan mayatnya digantung di kota Milan bersama kekasihnya Clara.

Pada tanggal  30 April 1945, Hitler bersama Eva Braun yang baru dinikahinya akhirnya memutuskan untuk melakukan bunuh diri dengan meminta ajudannya membakar sampai habis mayatnya agar tidak bisa dipermalukan oleh pihak musuh.

Begitu Hitler di umumkan resmi meninggal, maka berbagai aksi bunuh diri pun marak dilakukan terutama para petinggi NAZI dan Schutzstaffel (SS), salah satunya adalah Joseph Goebbels sang mentri Propaganda yang mengajak serta istri dan keenam anaknya.

Sejarah selalu menggambarkan Hitler sebagai monster yang mengerikan. Tapi catatan Traudl Junge(25) , sekretaris termuda Hitler , menampilkan kesan manusiawi Hitler di akhir-akhir kekuasaannya. Hitler menyalami satu persatu bawahannya terdekat , dengan muka yang sudah lesu , dan kemudian memutuskan bunuh diri.



Artikel Terkait :

1 comments:

HutanMaya mengatakan...

mantab nih kayaknya

Posting Komentar

Contact

Nama

Email *

Pesan *