Selasa, Januari 17, 2012
Cara Memperbaiki Google Chrome yang Crash Atau Error | Cirebon-Cyber4rt - Pernahkan sobat mengalami crash atau error pada google chrome saat berinternet? kalau pernah pasti sangat menjengkelkan bukan? nah kali ini saya akan memberi tips agar masalah tersebut tidak kembali terulang.
Dalam tutorial kali ini ada beberapa tips untuk mencoba menemukan dan memperbaiki masalah seperti ini.
Langkah Pertama, hapus file Local State, dimana file ini menyimpan beberapa custom setting, dan lihat apakah dapat membantu masalah ini, untuk menghapus file “Local State”, caranya:
- Tutup dahulu browser google chrome.
- Buka windows explorer,
- Didalam address barnya ketikkan: %USERPROFILE%\AppData\Local\Google\Chrome\User Data
- Disini kita akan menjumpai file “Local state”, hapuslah file ini.
- Coba buka kembali browser google chrome dan lihat apakah masalah dapat teratasi.
Langkah Kedua: Ubah nama folder default yang dimana folder ini berisi: ekstensi google, bookmark, history, jumplist ikon dll, bisa jadi ini lah penyebab mengapa browser chrome kesayangan kita menjadi crash. untuk mengganti nama folder default, ikuti langkah ini:
- Tutup dahulu browser google chrome.
- Buka windows explorer
- Didalam address barnya ketikkan: %USERPROFILE%\AppData\Local\Google\Chrome\User Data
- Disini kita akan menjumpai folder “default”, ganti namanya menjadi “default.bak”
- Coba buka kembali browser google chrome dan lihat apakah masalah dapat teratasi.
Langkah ketiga: Coba periksa ekstensi flash untuk google chrome, bisa jadi ekstensi flash ini yang menyebabkan google chrome kita menjadi crash/error. Caranya:
- Buka Google chrome.
- Didalam address bar (tempat mengetikkan alamat web) ketikkan perintah: about:plugins
- Cari kata “Flash” dan klik “Disable”
- Restart google chrome dan lihat apakah masalah dapat teratasi.
- Dan jika masalah dapat teratasi, coba reinstall program flash di “Program and Feature”
Langkah Keempat: Jika dengan ketiga langkah diatas masalah masih belum teratasi, jalan terakhit yaitu menginstall ulang google chrome, caranya:
- Buka “Programs and Features” dan uninstallah Google Chrome.
- Kemudian buka windows explorer dan buka “%USERPROFILE%\AppData\Local\”
- Hapus folder “Gooogle”
- Download dan install lagi google chrome.
Semoga salah satu dari langkah diatas masalah pada google chrome sobat bisa teratasi.
18 comments:
pertamanya dolo
bagus juga ni sob soalnya kalau kebanyakan bukan tab baru chrome jadi lebih lambat malah crash, tp dengan ginikan udah bisa teratasi, thanks ya
pertamaxxx
nice info sob,,,
happy blogging :D
@wahid sahidu: siip, sama-sama sob :)
@Benny Dwi: wah kayanya kurang cept sob pertamaxnya :D happy blogging juga sob..
@aan-aliudin: siip nggapapa, ok link agan sudah terpasang...
di coba dlu,bikin pusing nih crom crash mulu
kalo buka google chrome tapi malah yang kebuka internet eksplorer, buka firefox jg jadi buka ie itu kenapa ya
Mantap, makasih yah atas tutornya, dicoba dulu mudah2an mempan...
mau tanya kenapa alamat email /ekun kok hilang?.. bagaimana cara mengembalikan lagi alamat email, passwod supaya bisa dpakai
mantep bener broo, informasinya.. keren. Ijin praktekin nih, he,, kebetulam google crome ku eror nih.. :)
thank's info yg sangat bermmanfaat
hmmm.. kalo punya saya google chromenya bukan crash tapi malah kalau saya buka ada tulisan "your preferences cannot be read" itu kenapa ya? mohon bantuannya.terima kasih
ane lagi ngalamin ni bro,udah di reinstal tetep aja crash lagi,,ada solusinya gak bro ??
google chrome nya page(s) unresvonsive mulu, solusinya gimana ya???
Nah, ini nih yg ane cari2 tipsnya. Jengkel juga sama browser besutan eyang Gugel tsb yg sering crash... Makasih tutorialnya sobat.
*Happy Blogging*
gan kok pas di buka about:plugins kenapa ga ada kata "flash" ?
thanks yah
BAgus gan
mas mau nanya, chrome saya muncul tulisan The application failed to initialize properly (0xc0000005), resolvingnya kan pake sysplant, sedangkan sysplant di os7 saya ga ada. mohon pencerahannya
Posting Komentar